Sie Propam Polres Serang Sidak Gaktibplin Anggota Polsek Cikande

Instagram

SERANG,– Seksi Profesi dan Pengamanan (Sie Propam) Polres Serang melaksanakan inspeksi mendadak (sidak) penegakan dan penertiban disiplin (Gaktibplin) anggota Polri di Polsek Cikande Polres Serang. Kamis (14/9/2023).

Kegiatan sidak Sie Propam Polres Serang ini merupakan program kerja rutin dalam melakukan pembinaan dan pemeliharaan disiplin anggota.

Baca juga:

Dalam pelaksanaan kegiatan sidak di Polsek Cikande, Sie Propam Polres Serang yang dipimpin Kanit Paminal Aiptu Asep Sunandar bersama 6 anggota provos melakukan pemeriksaan sikap tampang dan identitas diri anggota seperti KTP, SIM,KTA,STNK serta NPWP.

Selain itu, dilakukan pemeriksaan Senjata Api (Senpi) yang digunakan anggota dari kebersihan hingga masa berlaku surat ijin menggunakan senjata.

“Tidak ditemukan pelanggaraan dari anggota Polsek Cikande saat dilakukan pemeriksaan oleh Sie Propam Polres Serang.” Kata Kapolsek Cikande.

Kapolsek Cikande Kompol Andhi Kurniawan menyampaikan, kegiatan gaktibplin ini dilaksanakan guna menertibkan disiplin anggota Polri. Selain itu, kegiatan gaktibplin ini juga sebagai pendukung ops zebra 2023.

“Sebelum menertibkan masyarakat, Polisinya terlebih dahulu ditertibkan melalui sidak Sie Propam ini,” kata Kapolsek Cikande

Harapannya dengan kegiatan gaktiblin ini dapat meningkatkan disiplin anggota. “Dengan jiwa yang disiplin, anggota akan bisa mengimplementasikan tugasnya dengan baik dan penuh tanggung jawab.” Tutup Kapolsek Cikande.

Instagram

Artikel Terkait